Apakah Penyebab Buang Air Besar Berdarah ? Ini Penjelasannya

Mungkin Anda bertanya tanya apakah penyebab buang air besar berdarah dan kenapa semua itu terjadi?. Apakah kalian ingin mengetahuinya?. Jika ingin silakan ikuti terus pembahasannya dibawah ini.




Mengeluarkan darah disaat buang air besar memang suatu gejala yang memang sudah umum terjadi kepada banyak orang. Banyak orang yang sudah pernah mengalaminya dan itu semua memang sudah wajar terjadi.

Penyebab utama dari BAB berdarah adalah karena adanya luka pada saluran pencernaan terurama pada usus dan anus. Karena itulah darah akibat luka itu ikut terbawa oleh feses.

Apakah penyebab buang air besar berdarah itu?



Untuk membedakan itu disebabkan oleh pendarahan pada perut bagian atas atau bagian bawah, dapat dilihat dari warna fesesnya. Apabila feses nya berwarna merah kehitam hitaman berartii itu berasal dari pencernaan bagian atas. Namun apabila feses warnanya merah terang dan cerah berarti igu berasal dari saluran pencernaan bagian bawah.

Apabila pendarahannya berasal dari bagian atas maka darah akan melewati usus halus dan usus besar sehingga hal ini akan mengakibatkan terjadinya proses Hb atau hemoglobin sehingga akab mengubah darah menjadi berwarna merah kehitam hitaman.

Akan tetapi apabila berasal dari pendarahan setelah usus besar maka hal ini akan berwarna merah muda dan cerah.

Baca juga ya: Cara mengatasi hidung tersumbat

Memang buang air besar berdarah adalah hal yang mengerikan. Apalagi jika Anda phobia dengan darah. Maka ini akan menjadi hal yang paling Anda takuti.

Sebenarnya selain penyebab diatas ada beberapa penyebab lainnya yang menyebabkan BAB berdarah yaitu:

1. Sakit Maag


Maag akut atau peradangan pada lapisan dinding dalam lambung akan menyebabkan pendarahan. Biasanya darah ini akan terbawa oleh makanan sehingga akan keluar berwarna merah hitam tua.

Maag akut ini cukup berbahaya. Hal ini dapat menyebabkan pendarahan dilambung (grastitis) dan usus duabelas jari (duodenum).
Untuk itu hindarilah stress dan makan makanan yang terlalu pedas dan asam ya!.

2. Kanker usus


Penyakit kanker usus juga mampu membuat Anda BAB berdarah loh!. Biasanya orang yang terkena kanker usus apabila mereka telah berumur diatas 40 tahun. Kanker ini akan menimbulkan pendarahan yang cukup banyak.

3. Kerusakan pembuluh darah


Kerusakan pada bagian pembuluh darah dalam organ pencernaan akan mengakibatkan pendarahan. Hal ini dikarenakan akan terjadi luka yang akan menyebabkan darah keluar melalui feses.

4. Radang usus


Peradangan pada usus juga akan mengakibatkan terjadinya keluar darah pada tinja Anda. Radang usus menyebabkan Anda mengalami sakit perut yang dahsyat.

5. Ambeien


Ambeien juga dapat menimbulkan gejala ini. Terlebih lagi apabila feses Anda keras maka ini akan merobek lapisan kulit sehingga mengeluarkan darah.
Maka dari itu Anda bisa mengonsumsi makanan berserat tinggi agar tidak terjadi embeien.

Itulah pembahasan mengenai apakah penyebab buang air besar berdarah yang semoga mampu memberi manfaat kepada Anda semuanya. Thanks.

Kunjungi lagi blog ini ya lain waktu.

Related Posts:

0 Response to "Apakah Penyebab Buang Air Besar Berdarah ? Ini Penjelasannya"

Posting Komentar